Bangunan ruko BSD ternyata bisa diubah menjadi sebuah hunian yang sangat nyaman untuk ditinggali setelah sebelumnya sempat identik dengan tempat usaha. Salah keuntungan yang bisa diambil ketika membeli ruko adalah bisa dijadikan tempat tinggal sekaligus tempat usaha. Berikut ini adalah tips untuk menjadikan ruko terasa lebih nyaman saat ditempati.
3 Tips Tinggal di Ruko BSD
- Menerapkan Desain Minimalis
Ruko memang identik dengan ruangan yang terbatas, namun hal tersebut bukan menjadi penghalang untuk bereksperimen untuk menerapkan desain interior yang diinginkan. Untuk mengubah ruangan ruko menjadi sebuah hunian yang terlihat luas dan nyaman, terdapat banyak referensi tentang konsep desain interior yang bisa dipilih. Desain minimalis adalah salah satu desain interior yang bisa diaplikasikan.
Hal yang harus diperhatikan kala ingin menyulap sebuah ruangan untuk menjadi terlihat minimalis adalah memilih warna yang cocok. Tekstur pada dinding ruangan juga bisa digunakan untuk bereksperimen. Bukan hanya itu, ruangan akan menjadi terlihat nyaman dan cerah dengan pencahayaan yang cukup. Furniture multifungsi juga bisa digunakan untuk mengurangi penggunaan terlalu banyak barang.
- Jangan Menggunakan Sekat
Jangan menggunakan sekat ruangan karena akan membuat ruko terkesan sempit dan pergerakan menjadi minim. Jika membutuhkan sekat untuk memisahkan ruang pribadi, cobalah memilih partisi yang terbuat dari bahan kaca atau yang multifungsi.
- Memisahkan Hunian dan Lantai Bisnis
Biasanya ruko BSD City terdiri dari dua sampai tiga lantai. Ruko akan semakin nyaman untuk digunakan sebagai tempat tinggal jika memisahkan area hunian dengan lantai yang digunakan untuk usaha. Lantai dasar bisa dimanfaatkan sebagai lahan untuk berusaha. Sementara lantai atas bisa difungsikan sebagai tempat tinggal. Jangan menggunakan ruangan tempat tinggal di lantai yang digunakan untuk usaha.
Kelebihan Tinggal di Ruko
- Menghemat Biaya dan Waktu
Tinggal di ruko sembari berusaha bisa membuat Anda menghemat waktu. Karena Anda tidak perlu menghabiskan waktu untuk keluar rumah saat akan melakukan aktivitas. Pada pagi hari, Anda hanya harus turun ke bawah untuk membuka toko. Kemudian di malam hari, Anda bisa langsung naik ke atas untuk tidur setelah bersih-bersih dan menutup toko.
Tak perlu lagi membuang waktu untuk keluar rumah untuk pergi ke tempat usaha. Tak perlu juga mengeluarkan dana tambahan untuk tempat tinggal jika memang memilih untuk tinggal di ruko.
- Lokasi Strategis
Lokasi ruko BSD Tangerang sangat strategis dan dekat dengan keramaian. Untuk mencari barang keperluan sehari-hari pun tidak akan bingung nantinya. Keamanan hunian pun diyakini pasti terjamin karena lokasinya dekat dengan keramaian.
Namun kondisi dan situasi ini mungkin merugikan bagi Anda yang tidak menyukai keramaian. Karena suara lalu-lalang akan sangat terdengar setiap hari.
- Hemat Bensin
Keuntungan lain jika tempat usaha menjadi satu dengan tempat tinggal adalah Anda tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk ongkos bensin kendaraan. Karena yang dibutuhkan hanyalah naik turun tangga.
Untuk itu, penghuni bisa mengalihkan anggaran dana tersebut untuk menutupi keperluan lainnya yang lebih krusial. Contohnya, dana untuk mendekorasi ruko agar tampilannya lebih menarik.
- Menggunakan Bantuan Keluarga
Biaya yang dikeluarkan untuk membayar karyawan bisa ditekan karena bisa meminta bantuan keluarga. Bisnis yang ditekuni bisa dijalankan bersama pasangan atau bersama anak-anak. Kebersamaan tersebut bahkan bisa semakin erat dengan membersihkan ruko secara rutin bersama-sama. Untuk itu, biaya karyawan akan lebih efisien.
Kekurangan Tinggal di Ruko
- Tak Ada Batasan Antara Pekerjaan dan Kehidupan Pribadi
Tinggal di ruko ternyata bisa menyamarkan sekat antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Pembagian waktu akan menjadi sebuah masalah karena lingkungan kerja berada di lokasi yang sama dengan tempat tinggal.
Karena pekerjaan akan terus menjadi prioritas sehingga waktu untuk bersantai menjadi berkurang. Meskipun lokasi tempat usaha dan tempat tinggal berada di satu tempat, namun bukan berarti harus terus bekerja selama 24 jam lamanya.
- Ruangan Terbatas
Ketersediaan lahan adalah salah satu hal yang harus dipikirkan sebelum memilih untuk tinggal di ruko. Karena luasan ruko terbatas sedangkan Anda harus membaginya menjadi area hunian dan area bisnis.
Cara yang paling mudah adalah dengan memisahkannya berdasarkan lantai. Apabila Anda tinggal di ruko berlantai dua, lantai pertama bisa digunakan untuk bisnis sedangkan lantai dua untuk tempat tinggal.
Namun jika tinggal di ruko yang berlantai lebih dari dua, bagi saja sesuai dengan kebutuhan. Area untuk beristirahat tentu saja harus di lantai paling atas agar privasi tak disentuh orang lain.
Keuntungan Menyewa Ruko
- Cash Flow Bisa Diatur
Mengatur cash flow adalah hal yang sangat penting untuk mengetahui untung rugi sebagai pebisnis. Oleh karena itu menyewa ruko BSD membuat Anda mudah untuk mengatur cash flow karena uang sewanya dibayar lebih jelas.
- Bisa Dibuat Menjadi Hunian
Biasanya lantai dua ruko digunakan sebagai area hunian, sementara lantai satu biasanya digunakan untuk kegiatan bisnis. Toko dan rumah bisa digabungkan untuk menghemat pengeluaran terkait transportasi. Namun Harus lebih detail dalam membagi kebutuhan pribadi dan bisnis jika membeli sebuah ruko.
- Fleksibel
Akses fleksibilitas sangat penting dalam memiliki usaha baru. Bagi Anda yang baru saja merintis karier sebagai pengusaha, menyewa ruko adalah pilihan yang cocok. Peluang di tempat lain masih bisa diintip dengan singkatnya masa sewa sehingga bisa berpindah-pindah lokasi.
Contohnya, Anda bisa mencari lokasi ruko BSD City lainnya jika tempat tersebut sudah tak berkembang.
Kerugian Menyewa Ruko
- Hak Terbatas
Pihak penyewa masih memegang hak utama ketika Anda menyewa ruko BSD Tangerang. Intinya, sebagai orang yang menyewa ruko tersebut, Anda tidak mendapat izin untuk merenovasi atau mengubah interior dan eksterior ruko.
Namun beberapa penyewa ada yang mengizinkan untuk mendekor ruko seperti menambah hiasan tempel atau mengecat tembok. Namun Anda harus bertanggung jawab jika telah habis masa sewa. Oleh karena itu sangat disarankan untuk mendekorasi minimalis atau memperpanjang kontrak.
- Biaya Sewa Fluktuatif
Salah satu hal penting yang haru dipahami sebelum menyewa ruko adalah harga yang bisa berubah-ubah. Ketika memutuskan untuk menyewa ruko BSD Tangsel, siapkan budget lebih jika harganya naik. Lokasi yang strategis adalah faktor yang membuat harga ruko naik.
Keuntungan Membeli Ruko di BSD
- Kualitas Bangunan Bermutu
Layaknya sejumlah cluster perumahan, beberapa area atau proyek komersial yang dikelola di BSD tentu saja terjamin dari sisi kualitas bangunan. Mulai dari ketahanan, material, besaran luas, dan arsitektur bangunan hingga sejumlah fasilitas yang tersedia di setiap unitnya. Nama besar pengelola juga menjadi salah satu jaminan mutu ruko BSD yang sangat terjamin kualitasnya.
- Potensi Konsumen Tinggi
Lokasi yang strategis dari sejumlah ruko BSD Tangsel sangat penting untuk mendatangkan banyak konsumen. Letak unit komersial yang bervariasi juga memberikan skala pembeli yang variatif dan luas.
Konsumen yang bervariasi bisa diartikan sebagai masyarakat yang datang untuk mengunjungi bisnis yang dikembangkan oleh ruko tersebut. Konsumen yang potensial juga datang dari sektor perusahaan yang ingin mengembangkan operasinya dalam sebuah unit komersial selain sejumlah orang yang hanya ingin memenuhi kebutuhan konsumsi atau belanja.
- Lokasinya Strategis
Lokasi sejumlah ruko BSD city yang ditawarkan bisa ditemukan di setiap sudut kawasan yang memiliki luas 6.000 hektar tersebut. Mulai dari pusat perbelanjaan seperti AEON Mall, dalam kawasan bisnis dan perkantoran, jalan-jalan utama hingga ke dalam cluster-cluster premium perumahan BSD City.